Dua Dosen Jurusan Agribisnis Mengikuti Pelatihan sertifikasi kompetensi Bidang Kewirausahaan untuk Dosen di Jakarta

Oleh: Bambang Hariyanto . 26 September 2023 . 06:37:58

Jakarta - Lembaga penndidikan dan Pelatihan Profesi Nusantara Memberikan Pelatihan Kewirausahaan Industri Produk Pertanian Kepada Para Dosen, Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Profesi Nusantara (LP3 Nusantara) memberikan pelatihan kepada para dosen kewirausahaan 20 Universitas yang ada di Indonesia yang ditunjuk oleh Dirjen SDM Kemendikbudristekdikti. Kegiatan pelatihan dilaksanakan di Hotel Sentral Cawang Jakarta selama 2 hari yakni hari Sabtu, 23 September dan hari Minggu 24 September 2023.

Dalam sambutannya Direktur LP3 Nusantara menyatakan bahwa peserta pelatihan adalah orang-orang hebat, karena bersedia mengorvbankan waktunya yang berharga untuk sebuah keputusan yang hebat, mengikuti pelatihan kewirausahaan industri produk pertanian. Pelatihan kewirausahaan industri ini diikuti oleh para dosen berbagai wilayah di Indonesia, sehingga diharapkan terjadi kolaborasi untuk berbagi pengalaman, pengetahuan, dan pengetahuan lainnya untuk peningkatan produk pertanian di Indonesia. Peserta bernama Echan Adam dan Larasati Wibowo dari Unibersitas Negeri Gorontalo, dan beberapa peserta lainnya dari seluruh Indonesia menyambut baik dan dengan penuh harapan ”agar dari pelatihan kewirausahaan ini lahir sebuah gerakan bersama dimasing-masing daerah untuk melakukan pendampingan kepada para petani dengan sistem yang lebih baik didukung demngan ilmu pengetahuan yang memadai agar para bertani menjadi sebuah profesi yang menjanjikan”.

Memperhatikan materi pelatihan sangat bermanfaat, maka para peserta meminta agar pelatihan serupa diadakan untuk semakin banyaknya para dosen yang memahami praktek kewirausahaan industri khusunya untuk produk pertanian. Disamping itu perlu juga tidak kalah pentingnya untuk pelatihan khusus dibidang pemasaran untuk produk hasil pertanian termasuk turunannya.

Agenda

23 Februari 2018

Seminar Proposal Mahasiswa Agribisnis

Ranti I songi
1. Prof. Dr. Ir. Mahludin Baruadi, MP
2. Dr. Ir. Asda Rauf, M.Si
3. Amelia Murtisari, SP, M.Si
4. Ahmad Fadhli, SE, M.Si
5. Echan Adam, SE, MM

22 Februari 2018

Seminar Proposal Mahasiswa Agribisnis

Mohammad Kifli
Pembimbing 1 Wawan K Tolinggi. SP.,M.Si
Pembimbing 2 Amelia Murtisari. SP.,M.Sc

20 - 22 Agustus 2016

MOMB Mahasiswa Agribisnis

Masa Orientasi Mahasiswa Baru (MOMB) merupakan kegiatan awal bagi mahasiswa yang baru diterima di Perguruan Tinggi.